Thursday, August 9, 2012

"Mengulek" Bumbu dengan Blender

detail berita 


Teknik memasak kuliner Nusantara mirip dengan teknik memasak negara-negara Asia lainnya. Perbedaan terutama terlihat pada pemakaian bumbu dan alat masak yang dipakai.

Di Indonesia, ada satu alat memasak yang masih digunakan dari zaman ke zaman, yaitu ulekan. Ini adalah alat yang terbuat dari batu granit yang kemudian dibentuk menjadi lesung dan alu. Agar lebih mudah memakai alat-alat ini, bumbu-bumbu yang akan digunakan harus dikupas terlebih dahulu, bisa pula dipotong ataupun diiris kecil. Alu dipakai dengan gerakan maju mundur di dalam lesung sampai semua bahan halus dan tercampur merata.

Bisa saja memakai blender untuk menghaluskan bumbu. Namun untuk memakai blender, perlu sedikit cairan agar bumbu cepat halus dan pisau blender terjaga ketahanannya. Teknik menghaluskan bumbu dengan blender agar halus merata, adalah masukkan dahulu bumbu bertekstur keras, seperti bumbu kering, kacang-kacangan, atau yang memiliki serat, seperti lengkuas, serai, dan lainnya.

Pengolahan bumbu bisa digoreng ataupun direbus, tergantung selera dan kebutuhan. Jika perlu digoreng, gunakan sedikit saja minyak dengan api sedang lalu aduk sampai harum. Biasanya, waktu yang diperlukan hanya dua hingga tiga menit, untuk selanjutnya diberi bahan makanan, seperti daging, unggas, tempe, dan sebagainya. Bumbu halus kadang juga dipakai untuk mengolah pepes. Kuliner Nusantara memakai pembungkus berupa daun pisang untuk menu satu ini.


0 comments:

Post a Comment

 
Photography Templates | Slideshow Software