Friday, April 13, 2012

Es Teh mencegah gigi berlubang.


Jakarta - Di siang yang terik memang paling enak minum segelas es teh. Minuman yang sering dijumpai ini sangat mudah dibuat. Rasanya segar dengan aroma wangi daun teh. Kecuali itu es teh punya banyak manfaat untuk kesehatan.

Es teh telah terbukti sebagai salah satu minuman yang menyehatkan. Tidak hanya memberikan kesegaran setelah meminumnya, tapi juga akan menjaga tubuh selalu sehat. Minuman sederhana ini sudah lama dikenal dan menjadi salah satu pilihan menu minuman yang tersedia di berbagai restoran.

Menjaga kesehatan tubuh selalu dilakukan setiap orang. Berbagai cara juga dilakukan untuk menjaga tubuh tetap sehat seperti, berhenti merokok, berhenti konsumsi minuman beralkohol, menghindari makanan berminyak dan banyak mengonsumsi buah dan sayur. Terkadang kita tidak menyadari bahwa minuman sederhana yang sering dikonsumsi sangat baik untuk kesehatan.

Minuman dingin yang berasal dari daun teh ini kaya akan vitamin, mineral dan antioksidan yang dapat menstabilkan asupan kalori. Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa es teh bisa mencegah gigi berlubang. Hal ini disebabkan, karena teh mengandung bacteriocidal yang akan melindungi gigi dari kerusakan.

Beberapa minuman bersoda yang menawarkan dapat mencegah minuman berlubang tidak sepenuhnya benar dan lebih mudah beralih untuk minum es teh. Bila terbiasa minum kopi, es teh bisa dipilih untuk menguranginya. Selain itu segelas es teh juga mampu menyeimbangkan kadar kafein dari kopi.

Sebaiknya jangan menambahkan pemanis atau gula ke dalam air teh, karena bisa mengurangi manfaatnya. Jika ingin menambahkan pemanis bisa gunakan pemanis alami seperti madu yang dapat menambah khasiat. Menambahkan irisan lemon atau daun mint yang juga akan membuat minuman ini semakin segar.

detik.com

0 comments:

Post a Comment

 
Photography Templates | Slideshow Software