Sunday, September 30, 2012

Wah, Bir Ini Terbuat dari Janggut Manusia!

Foto: KPTV



Jakarta - Bir merupakan minuman beralkohol yang paling banyak dikonsumsi di dunia. Minuman ini terbuat dari barley dan gandum yang melalui proses fermentasi. Ternyata, pembuatan bir juga bisa menggunakan janggut manusia yang tak dicukur berpuluh-puluh tahun!

Bir merupakan minuman terpopuler ketiga di dunia setelah air dan teh. Proses fermentasinya menggunakan kultur ragi, sehingga minuman ini mengandung alkohol dan karbon dioksida. Karakter dan rasa bir juga ditentukan oleh ragi, sementara rasa pahitnya berasal dari tanaman hop.

Rogue Ales, pub dan produsen bir di Newport, Oregon, Amerika Serikat saat ini sedang mengembangkan bir ale yang sanggup membuat jijik orang yang mendengarnya. Bagaimana tidak, ragi untuk membuatnya diambil dari janggut John Maier (57), ahli pembuat bir di Rogue Ales.

Ide ini berawal dari gurauan Brett Joyce, direktur Rogue Ales. Saat itu, perusahaannya sedang mencari sumber ragi baru. Mereka mengirimkan tiga sampel dari kebun hop Rogue Ales ke laboratorium White Labs. Sayangnya, tak ada yang mampu menghasilkan ragi yang cocok untuk membuat bir.

"Saya pikir, kenapa tidak mencari ragi di tempat lain?" ujar Joyce, seperti dikutip dari Huffington Post (29/9/12). Iseng, staf Rogue Alespun mengambil sembilan helai folikel janggut Maier yang tak pernah dicukur sejak 1978.

Ajaibnya, setelah diteliti di laboratorium, terdapat ragi yang cocok untuk memfermentasi bir. Tes tambahanpun menyatakan bahwa ini merupakan ragi baru. "Kami terkejut sekaligus senang dengan penemuan luar biasa ini," ungkap Chris White dari White Labs, seperti dilansir situs resmi Rogue Ales pada (20/6/12).

Menurut Maier, tak perlu merasa jijik terhadap produk ini. "Ragi 'kan ada di mana-mana," kata ahli pembuat bir yang sudah memenangkan lebih dari 500 penghargaan ini. Joycepun mendukung pernyataan tersebut. "Anda tidak meminum janggut, melainkan bir enak yang mengandung ragi dari janggut," katanya.

Saat ini, ragi tersebut sedang diuji untuk menghasilkan kombinasi yang sempurna. Menurut Maier yang mencoba bir sampel tersebut, rasanya seperti rempah. Bir janggut yang dinamakan 'New Crustacean' ini akan diluncurkan pada awal 2013.




detik.com

Wednesday, September 26, 2012

Sop Buntut Dahapati, Citarasa Kolonial Mak Nyuusss




Jakarta - Sop buntut adalah makanan peranakan Indonesia-Belanda yang sangat populer. Banyak sekali rumah makan di seluruh pelosok Indonesia yang menyajikan sop buntut. Sayangnya, kebanyakan sop buntut yang disajikan berkualitas rata-rata. Hanya ada beberapa penjual sop buntut yang perlu dicatat secara khusus, seperti di Jakarta Pusat, Bogor, dan Mojokerto.

Saya sendiri sebenarnya sudah mulai mengurangi konsumsi sop buntut, mengingat kandungan lemaknya yang sangat tinggi. Tetapi, bila ada sop buntut yang istimewa, saya selalu memberi izin khusus kepada diri saya untuk mencicipinya – bahkan seringkali malah menghabiskan seporsi penuh.

Untungnya, sop buntut istimewa itu tempatnya cukup jauh untuk dijangkau. Di Bandung! Karena itu, saya hanya dapat menikmatinya setahun sekali atau dua kali. Yang satu ini sungguh istimiwir. Kalau menurut ukuran lidah saya, sangat boleh jadi ini adalah sop buntut paling baik di dunia.

Rumah makan ini memang fokus ke sajian utama sop buntut. Para tamu pun tidak mau pusing-pusing melihat daftar menu karena mereka tahu apa yang mereka ingini bila datang ke rumah makan itu. Tempatnya cukup mudah ditemukan, tepat di seberang SPBU Cipaganti. Di situ ada sebuah compound tiga rumah tua yang masih terawat apik. Salah satunya bernama Dahapati. Ketiga rumah ini dulunya milik para pangeran dari Siam yang mengungsi ke Bandung sekitar tahun 1930-an ketika terjadi kudeta di Thailand. Salah seorang keturunan pangeran Siam itulah yang kini mengoperasikan rumah itu sebagai gerai sop buntut yang terkenal.

Citarasa sop-nya mengingatkan saya pada masakan oma-oma Belanda di masa lalu. Kaldunya terasa tebal, tetapi tidak machtig. Aroma dan citarasa pala cukup menonjol, di atas bumbu-bumbu lainnya dalam keseimbangan yang cantik. Segar dan gurih. Daging buntutnya sangat empuk. Lemaknya di-trim, sehingga tidak berlebihan. Seperti sudah menjadi mode masa kini, boleh pilih buntut goreng atau the original - buntut rebus.

Kentang, wortel, dan buncisnya pun dimasak pas, tidak terlalu lembek, sehingga semangkuk sop buntut ini memang tampil sempurna. Mak nyusssss! (Bondan Winarno)

Sop Buntut Dahapati
Jl. Cipaganti 146
Bandung
+6222 2042751



detikfood.com

Friday, September 21, 2012

Varian Magnum Terbaru


Magnum gold, varian terbaru dari magnum (Foto:soshiok)



ANDA pasti sudah sering melihat tayangan iklan Magnum Gold di televisi. Nah, kini kelezatan Magnum Gold bisa Anda nikmati langsung.

Tepatnya pada Kamis (13/9), es krim vanila lembut dengan saus sea-salt caramel yang dilapisi Belgian chocolate berwarna emas ini diluncurkan secara resmi.

”Wall’s Magnum secara khusus ingin memanjakan para pleasure seekers di Indonesia dengan menghadirkan Magnum Gold,” kata Brand Manager Wall’s Magnum Oky Andries dalam konferensi pers di M Cafe, Grand Indonesia.

Untuk semakin menginspirasi para pencari kenikmatan, Wall’s Magnum secara khusus menggandeng sutradara asal Hollywood, Bryan Singer, dan aktor pemenang piala Oscar Benicio Del Toro serta Caroline Correa.

Sementara untuk peluncuran di Indonesia, giliran Gerhard Petzl sang world chocolate master yang didapuk guna menampilkan keahliannya dengan membuat maha karya yang menggabungkan pleasure items ke dalam satu stik es krim Magnum Gold berukuran raksasa.

”Sebuah tantangan besar bagi saya, tapi saya bisa bilang ini adalah salah satu masterpiece yang paling unik,” kata Gerhard. Ingin mencicipi kelezatan Magnum sebagai dessert mewah, datang saja ke M Cafe.

Anda bisa memilih gold chocolate crepes de bruges, gold caramel crumble, dan gold waffle de brussels. Wall’s Magnum juga mengadakan rangkaian acara lain, Gold Rush, di mana akan dibagikan emas senilai total 3 kg untuk para pleasure seekers di Jakarta, Bandung, dan Surabaya.

” Kami sengaja ingin memanjakan pleasure seekers dengan pleasurable masterpiece yang bisa selalu hadir seperti halnya Magnum Gold,” tutup Oky


okefood.com

Tuesday, September 18, 2012

Alpukat Beku Bisa Tahan Setahun, Lho!


Alpukat (Foto: skinnymom)


Pecinta alpukat harus tahu bahwa mengkonsumsi buah ini akan menjadi kebiasaan yang mahal. Khususnya, Anda yang saat musim alpukat senang menyimpan stok alpukat sebanyak mungkin selagi harga murah.

Buah ini memang amat sehat untuk tubuh Anda karena dapat memberikan berbagai manfaat, seperti pencegah kanker prostat, pertahanan dari kanker mulut, pelindung ancaman payudara, kesehatan mata dan jantung, sumber vitamin E terbaik, melembutkan kulit, mencegah anemia, dan mencegah malnutrisi.

Sayangnya buah ini dikenal dengan tingkat pembusukan yang tinggi, sehingga seringkali Anda harus membuangnya karena busuk hanya dalam beberapa hari. Nah, situs Huffington Post memberikan solusi bagi Anda agar alpukat bisa tahan lama hingga musim alpukat berikutnya.

        Ada dua cara yang dapat Anda lakukan, dipotong menjadi dua atau dibekukan. Berikut cara melakukannya:

1.          Cuci Alpukat

2.          Potong buah tersebut menjadi dua bagian dan kupas dari kulitnya.

3.          Jika Anda memilih untuk menyimpan dalam bentuk potongan, tempatkan dalam kantong plastik dan bekukan. Jika Anda ingin menyimpan dalam bentuk bubur, hancurkan dengan garpu atau food processor dengan sedikit kucuran lemon atau jeruk nipis. Simpan dalam tempat tertutup atau plastic tertutup dan bekukan. Alpukat Anda akan tahan sepanjang tahun!


okefood

Thursday, September 13, 2012



Jakarta - Cuaca yang tidak menentu sering membuat orang kelabakan. Tiba-tiba turun hujan bisa membuat kerepotan. Kalaupun tak sempat melihat laporan cuaca, pemanggang roti ini bisa menolong Anda. Memanggang roti sekaligus memberi laporan cuaca di atas roti!

Seorang designer produk asal Perancis, Nathan Brunstein telah meluncurkan sebuah produk yang kreatif dan menjadi solusi masalah laporan cuaca. Ia menciptakan sebuah pemanggang roti bernama Jamy Toaster.

Pemanggang roti ini sangat berbeda dari pemanggang roti lainnya, karena menggabungkan kecanggihan teknologi dan desain yang unik. Alat ini terhubung dengan internet dan mencetak laporan cuaca setiap harinya pada roti yang dipanggang.

Di dalam pemanggang roti ini ada built in barometer dan thermometer . Alat ini mencatat suhu udara hari yang terkini dan langsung dicetak di atas roti yang dipanggang. Misalnya, jika cuaca mendung akan muncul gambar awan dengan hujan lengkap berikut suhu yang tercetak dengan pola gosong pada roti.

Dengan desain ini, akan lebih semangat menyantap sarapan yang terkadang sering terlewat walaupun hanya roti panggang. Pemanggang ini hanya bisa memanggang roti satu persatu. Bentuk tipis ramping dengan pilihan warna hitam, hijau, pink, putih, dan biru. Sayangnya, saat ini pemanggang roti unik ini masih berbentuk sebuah konsep dan belum ada informasi kapan akan diproduksi secara masal.



detik.com

Tuesday, September 11, 2012

Resep Pasta: Pasta Jamur Shimeji




Jakarta - Tak punya banyak waktu untuk menyiapkan makan malam? Cobalah buat sajian pasta yang ringan dan mudah ini. Pasta dari gandum utuh akan memberi asupan serat yang baik. Dipadu dengan jamur dan buncis, jadilah sajian komplet!

Bahan:
150 g pasta gandum utuh kerang/penne/fusili
2 sdm minyak olive
2 siung bawang putih, cincang halus
50 g buncis muda, iris kasar
100 g jamur shimeji putih, iris kasar
½ sdt merica hitam,memarkan agak halus
2 sdt daun oregano segar, iris kasar
1 sdt garam
100 ml krim segar
Taburan:
100 g keju cheddar parut

Cara membuat:
Rebus pasta dalam air secukupnya hingga lunak lalu tiriskan.
Tumis bawang putih hingga kuning dan wangi.
Masukkan buncis dan jamur, aduk hingga layu.
Tambahkan pasta, merica, oragano dan garam, aduk rata.
Tambahkan krim, aduk sebentar hingga agak kering. Angkat.
Taburi keju. Sajikan segera.

Wednesday, September 5, 2012

Rujak Ala Thailand

detail berita 



SAJIAN salad khas Thailand memiliki banyak ragam, penambahan seafood juga membuatnya sangat khas. Memang, bisa dikatakan bahwa kekuatan seafood pada makanan Thailand sangat mendominasi, salah satunya pada sajian papaya salad.

Bila dilihat dari cara pembuatannya, papaya salad hampir sama seperti makanan Indonesia, yakni rujak bebek. Sebagian bahannya dimasukkan ke dalam alu panjang kemudian ditumbuk, prosesnya pun tak sampai halus.

Tahapan awal pembuatannya dimulai dari memasukkan kacang panjang yang telah dipotong-potong sesuai selera, kacang tanah, tomat ceri, cabai bila suka pedas, serta bawang putih ke dalam alu batu. Semua bahan ditumbuk bersamaan, dan bila sudah tercampur semua, ditambahkan asam Jawa.

Untuk menetralisir rasa pedas dan memunculkan rasa manis pada papaya salad, digunakanlah kepiting rebus, yang ditumbuk bersama bahan-bahan sebelumnya. Daging kepiting segar cenderung memiliki rasa manis yang tajam, bahkan bisa mengalahkan kadar manis gula pasir. Dia menyarankan kepiting soka agar bagian kulitnya tidak perlu repot dilepas karena bisa dimakan. Langkah terakhir, bila semua bahan sudah menyatu, masukkan pepaya muda yang sudah diiris memanjang.

Tuesday, September 4, 2012

Inilah Caranya Memanfaatkan Minyak Goreng Bekas

detail berita 



MINYAK goreng yang masih bersih karena baru sekali dipakai memang sayang untuk dibuang. Apalagi, minyak tersebut bekas dipakai menggoreng alias deep fried, yang pasti masih banyak tersisa. Bagaimana mengakalinya?

Sering kali, minyak bekas pakai hanya ditaruh di wadah, dibiarkan begitu saja lalu digunakan kembali. Anda dapat menggunakan kembali minyak goreng, tetapi perlu disadari bahwa smoke-point akan menurun setiap kali minyak selesai.

Berikut cara tepat menyimpan minyak bekas, :

- Setelah minyak selesai dipakai memasak, biarkan terlebih dahulu hingga dingin. Kemudian, saring dengan kain tipis untuk menghilangkan sisa-sisa makanan.
- Simpan minyak dalam wadah kedap udara di tempat yang gelap dan dingin atau di lemari es jika Anda akan menggunakan kembali dalam jangka panjang. Minyak goreng juga dapat disimpan di freezer.
- Jika minyak berbau tengik, jangan digunakan kembali. Untuk mendapat hasil terbaik, ketika menggunakan minyak lama, tuang sedikit minyak baru, dengan begitu akan tetap bisa hemat dan efisien. 

Monday, September 3, 2012

Inilah Cara Penghilang Bau Bawang

detail berita 



MEMASAK menggunakan bawang putih untuk makanan dapat menyulap makanan menjadi sedap, tapi bau bawang putih yang melekat bisa membuat tubuh dan pakaia Anda justru yang tak sedap tercium orang lain.

Tapi tidak usah khawatir, karena ada solusi untuk menghilangkan bau bawang putih yang melekat di tubuh. Mri simak beberapa cara yang bisa dipakai buat menyingkirkan bau bawang, demikian dilansir Boldsky, sebagai berikut:

Tangan
Untuk menghilangkan bau bawang di tangan, berikan beri sedikit garam lalu gosokkan selama dua menit lalu cuci dengan air hangat. Garam tak hanya menyingkirkan bau bawang tapi juga bisa mengelupas kulit bawang.

Cara lain, rendam tangan Anda ke dalam jus tomat, hancurkan tomat dan rendam telapak tangan terutama bagian ujung jari selama 4 hingga 5 menit lalu bilas dengan air dingin.

Bisa juga memakai jus lemon dengan diberi ke tangan lalu gosok maka bau bawang bisa hilang, atau mau cara yang termudah untuk hilangkan bau bawang di tangan, gosokkan logam atau item baja, gunakan sendok stainless steel dan gosok di bawah air mengalir selama satu menit.

Perabot
Cuci alat perabotan dengan sabun deterjen dan gosok sepotong lemon di atasnya, bisa memakai jus lemon untuk menghilangkan bau bawang dari peralatan.

Cuci sepotong lemon dengan sabun deterjen atau gunakan selai kacang maupun baking soda, setelah itu cuci peralatan dengan air panas untuk menghilangkan baunya.

Mulut
Setelah mengonsumsi bawang pastinya akan terasa bau bawnag yang tajam, cukup cuci mulut dan gigi Anda dengan pasta gigi usai makan.

Cara lain adalah berikan satu sendok pasta mustard untuk ditaruh ke dalam sandwich olahan Anda, karena bisa dipakai untuk menyingkirkan bau bawang di mulut Anda, atau minum saja jus lemon atau teh hijau karena minuman ini menyegarkan hati dan mencegah bau mulut.

Pakaian
Cuci dengan lemon bila pakaian Anda terkena aroma bawang putih atau bawang lainnya, cukup rendam selama 20 sampai 25 menit. Lemon bisa membuat pakaian jadi bau segar dan juga menghilangkan noda dari kain.

Bisa juga rendam pakaian Anda dengan memakai baking soda, berikan baking soda satu sendok teh saja dalam setengah ember air lalu rendam pakaian Anda

Sunday, September 2, 2012

Anggur Mampu Bersihkan Toilet

detail berita 


BUAH tak hanya memiliki nutrisi dan gizi yang tinggi untuk tubuh, tapi buah juga bisa dipakai untuk yang lainnya, salah satunya adalah untuk membersihkan.

Buah-buahan dipenuhi protein yang sehat, nutrisi dan vitamin, seperti jeruk, lemon, jeruk nipis, anggur, dan sebagainya. Bisa juga buah-buahan dipakai untuk menurunkan berat badan namun tetap dalam kondisi sehat.

Selain buahnya, kulit buah pun juga bisa dipakai untuk yang lainnya jadi mulai sekarang jangan lagi membuang kulit buah. Mari simak beberapa buah bisa dipakai buat membersihkan, seperti diulas Boldsky, berikut ini:

Lemon
Selain sering digunakan dengan cara dikonsumsi lewat diminum, lemon pun juga biasa dipakai untuk menghilangkan bau amis pada ikan tapi lemon pun punya kekuatan lain, yakni membersihkan tembaga, atau logam kuningan dan barang-barang kotor lainnya, bahkan untuk plastik pintu kaca, jendela, noda karat dari loga besi bisa dipakai dengan menggosokan kulit lemon ke bagian yang kotor.

Lemon pun bisa dipakai untk menghilangkan noda pada pakaian Anda dan sepatu dengan memakai kulit lemon. Bisa juga dipakai untuk membuat pasta untuk mendapatkan rasa asam yang lebih baik ketimbang memakai cuka.

Karena kekuatan yang dimiliki lemon, maka lemon pun bisa berfungsi sebagai pewangi pakaian, lemon pun punya kekuatan menghilangkan bau bawang, ayam, bawang putih maupun bahan makanan lainnya dengan cara menggosokkan ke telapak tangan Anda.

Orange
Kulit buah memang selalu dibuang ketika daging buah yang dikonsumsi tapi sekarang bisa dipakai, caranya ambil kulit jeruk lalu keringkan kemudian selanjutnya menggilingnya menjadi bubuk, berikan beberapa tetes cuka putih karena dipakai untuk membersihkan jeruk.

Kulit jeruk pun bisa menghilangkan noda membandel dari pakaian berwarna terang, bisa juga direbus terlebih dahulu lalu bila sudah masukkan ke dalam botol penyemprot hasilnya akan memberikan aroma wangi jeruk di rumah Anda.

Seusai pemakaian kulit jeruk masukkan ke dalam plastik sebagai pembungkus karena untuk menghindari aroma bau yang muncul sebab bau kulit jeruk sangat tajam dan kuat. Untuk menghilangkan bau di lemari, tinggal masukkan kulit jeruk di lemari Anda.

Anggur
Anggur biasanya dipakai pada kulit atau untuk perawatan kecantikan. Namun, pernahkah Anda tahu kalau anggur bisa dipakai untuk membersihkan perabotan di rumah? Untuk membersihkannya keringkan buah anggur lalu campurkan dengan garam, setelah itu gosokkan seperti pemakaian jeruk pada logam, besi, baja, kuningan dan marmer serta bak mandi sekaligus yang sudah dipenuhi lumut atau kotoran yang menempel pada dinding kamar mandi.

Saturday, September 1, 2012

Rahasia Kentang Goreng Renyah

detail berita 


ANDA lebih suka membeli kentang goreng karena tidak bisa mencapai warna cokelat keemasan yang sempurna saat menggorengnya sendiri? Ada tips sederhana untuk Anda.

Mendapatkan hasil kentang goreng renyah bisa dibilang susah-susah gampang. Proses yang sedikit rumit kerap mengendurkan semangat untuk menyajikannya di rumah. Pasalnya, kentang harus digoreng hingga dua kali. Pertama, pada suhu rendah untuk melunakan kentang kemudian pada suhu tinggi untuk mendapatkan sensasi ‘kriuk’nya.

Masukkan irisan kentang ke dalam wajan berisi minyak dingin lalu didiamkan sebentar. Wajan ini kemudian dipanaskan perlahan hingga mencapai suhu medium-tinggi. Kelihatannya sangat simpel, namun dia berhasil memasak kentang yang renyah di permukaan dan sangat lunak di dalamnya.

Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat kentang goreng renyah, yakni dua buah kentang kemerahan berukuran besar. Cuci bersih kentang, kupas, lalu potong panjang seperti tongkat. Masukkan kentang ke dalam panci besar. Letakan merata di permukaan panci, tapi jangan sampai ada yang menumpuk.

Cara membuatnya, tuang minyak ke dalam panci hingga menyelimuti permukaan kentang. Taruh panci di atas api sedang. Masak selama 15 menit (minyak akan mulai panas). Jangan lupa untuk membolak-balikkan kentang dengan spatula. Tunggu hingga kentang lunak, sekira 25-30 menit lagi. Besarkan api dan tunggu sampai warnanya keemasan dan renyah. Mungkin sekitar 15 menit kemudian, bersamaan dengan minyak yang semakin menggelembung.

Angkat kentang, tiriskan minyak. Kemudian pindahkan kentang ke kertas minyak agar benar-benar tiris. Jika mau, Anda bisa membubuhkan garam atau bumbu bubuk instan dengan bermacam rasa, seperti barbecue, keju, sapi panggang, dan sebagainya yang dijual di pasaran. Bisa juga ditambah dengan sambal atau mayones.

 
Photography Templates | Slideshow Software